Home » » Silpa tahun 2007 capai Rp 202 Milyar

Silpa tahun 2007 capai Rp 202 Milyar

Written By Info Tanjab on 04 January, 2008 | 8:16 PM

KUALATUNGKAL- Sisa Anggran Pendapatan Dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2007 mencapai 202 milyar hal ini diperoleh dari beberapa program pembangunan fisik tahun 2007 lalu, yang belum terlaksana maupun yang hanya terealisasi tidak mencapai 100 persen, hal ini akan digunakan untuk Anggran pendapatan dan belanja daerah perubahan pada tahun 2008.

Hal ini terungkap dari hasil hearing terhadap evaluasi program tahun 2007 antara komisi III DPRD Tanjungjabung Barat, kepala dinas PU, kabag keungan dan kabag perencanaan program Setda Tajungjabung Barat yang digelar di gedung pola kantor bupati Tanjungjabung Barat Kamis (03/01) sekitar jam 10.00 Wib.

Menurut ketua Komisi III H Abdul Hamid, Sisa anggaran ini merupakan hasil pelaksanaan program tahun 2007, baik dalam pengerjaan kegiatan fisik dan non fisik pada APBD tahun 2007 lalu, " Silpa ini dari sisa tahun anggran 2007 yang didapat dari berbagai program yang belum terlaksana, maupun yang dikerjakan kurang dari 100 persen" paparnya didampingi Anggota Komisi III H Syaifuddin, Amd dan pejabat Dinas PU kepada sejumlah wartawan Kamis (03/01).

Besarnya sisa anggran ini, dikarenakan ada beberapa program pembangunan baik fisik maupun non fisik yang hingga saat ini belum juga dilaksanakan, sehingga dana dari anggaran tersebut dapat digunakan pada ABT tahun 2008 " Dana ini akan kita gunakan untuk APBDP tahun 2008 nantinya" ungkapnya.

Dijelaskannya, dana silpa sebanyak 202 milyar ini, tidak ahanya dari pos di dinas pekerjaan umum saja, namun juga merupakan kelebihan anggaran pada beberapa Satua kerja perangkat daerah pemkab tanjungjabung barat " Jadi Hal ini bukan dari PU saja, namun dari keeluruhan SKPD kita jumlahkan hasilnya 202 milyar ini" paparnya.(rie).
Share this article :

0 komentar:

Post a Comment

Terimakasih atas Komentar anda

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. TANJAB BARAT Online - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger