Home » » Komisi III Tinjau Proyek Bermasalah

Komisi III Tinjau Proyek Bermasalah

Written By Info Tanjab on 07 November, 2009 | 3:23 PM




Terkait Adanya Laporan Masyarakat
KUALATUNGKAL – Terkait banyaknya laporan masyarakat yang masuk ke DPRD Tanjungjabung Barat mengenai pekerjaan proyek tahun 2009, membuat anggota DPRD khususnya dari Komisi III yang membidangi masalah pembangunan akan terjun langsung kelapangan.

Hal ini adanya pengaduan masyarakat Teluk Ketapang dan Sungai Serindit yang ada beberapa proyek rekanan dikerjakan asal jadi. “ Iya di Dusun Sei. Kepayang ada pekerjaan jalan setapak menuju dermaga, namun pekerjaannya asal jadi,” papar Hery salah seorang Tokoh Pemuda setempat.

Menurutnya, pekerjaan rekanan tersebut memang belum selesai 100 persen, namun demikian sudah nampak dari pekerjaan terkesan amburadul.” Sebab, kalau dilihat kasat mata orang awam saja nampak tak sesuai bestek. Maka dari itu kami minta dewan agar ikut mengawasi pelaksanaan proyek ini,”paparnya.

Dikatakannya, proyek pembangunan jalan setapak beton yang berada di RT 06 Sei Kepayang tersebut bersumber dari APBD tahun 2009 dengan dana Rp.423.500.000, namun hingga saat ini nampaknya terkesan asal jadi.” Itu kalau besteknya panjang 550 kali 2 meter, tapi yang membuat masyarakat komplen ketinggian jalan tersebut yang tak sesuai selain kebanyakan pasirnya,”terangnya.

Sekretaris Komisi III DPRD Tanjungjabung Barat M. Fadli SH  saat dikonfirmasi hal ini, pihaknya mengaku akan turun langsung kelapangan untuk melihat langsung kondisi jalan setapak tersebut.” Kita akan turun kelapangan,”papar anggota DPRD Dapil Pengabuan- Senyerang ini.

Apabila memang ada penyimpangan terhadap pekerjaan proyek tersebut, pihaknya akan memanggil rekanan yang bersangkutan.”Kalau memang benar, kita akan memanggil yang bersangkutan,”ungkapnya.(Tim)  
Share this article :

0 komentar:

Post a Comment

Terimakasih atas Komentar anda

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. TANJAB BARAT Online - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger