Home » » Senin, 335 CPNSD 2008 Terima SK

Senin, 335 CPNSD 2008 Terima SK

Written By Info Tanjab on 29 May, 2009 | 2:47 PM


KUALATUNGKAL- Setelah mengalami penantian yang panjang, akhirnya para CPNSD yang dinyatakan lulus tertulis tahun 2008 lalu saat ini bisa bernapas lega, sebab Senin (01/06) SK pengangkatannya secara resmi akan diserahkan. Penyerahan itu sendiri bakal dilangsungkan di gedung Kantor Bupati Tanjungjabung Barat yang akan di serahkan langsung secara simbolis oleh Bupati Tanjungjabung Barat.

"Jumlahnya sebanyak 335, 9 orang tidak menyerahkan persyaratan pengurusan NIP" kata Bupati Tanjab Barat Dr Ir Sfarial Ms melalui kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Amirul Mukminin SE Kepada Radar Tanjab, Jumat (29/05).

Dikatakannya, sebelumnya sebanyak 417 CPNSD dari umum dan honorer, tetapi hingga saat ini untuk tenaga honorer SK nya belum dapat diserahkan. Pasalnya hingga saat ini masih dalam proses pembuatan NIP di BKN. “ Jadi saat ini yang kita serahkan masih CPNSD yang dari umum saja,”paparnya.

Belum keluarnya SK formasi honorer ini, Katanya karena pada saat bulan maret lalu BPKP dan BKN pusat serta Kantor regional VI BKN Plembang melakukan audit dipropinsi Jambi termasuk Tanjab Barat terhadap pengadaan CPNSD.” Maka dari itu, NIP honorer ini masih menunggu hasil audit ini,”jelas Ameng (sapaan akrabnya-red)

Ameng meminta kepada para CPNSD dari umum agar dapat hadir pada hari senin (01/06) di gedung pola kantor bupati dengan menggunakan pakaian seragam hitam putih. “ Untuk persyaratan agar membawa KTP dan No. test tertulis kemarin,”ujarnya.

Sedangkan untuk tempat pengambilan SK CPNSD ini, lanjut Ameng di bagi 2 tempat yaitu kantor BKD Tanjab Barat dan Kantor Diklat, hal ini dilakukan agar tidak mengalami antrian yang berjubel. “ Tempat kita bagi 2 tempat yaitu BKD dan Diklat,”paparnya. (tim)


Share this article :

1 comment:

  1. Selamat, semoga dapat menjaga dan menjalankan amanat, amin....

    ReplyDelete

Terimakasih atas Komentar anda

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. TANJAB BARAT Online - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger